TrenLagi - Nama Bunga Telang mungkin terdengar unik dan asing di telinga Anda. Tapi ketika tahu bentuk bunga Telang, pastilah Anda tidak akan asing lagi karena tanaman ini seringkali tumbuh liar di sawah, ladang, bahkan di pinggir jalan. Bunga Telang merupakan tanaman merambat dan merrupakan anggota dari suku polong. Bunga Telang memiliki nama latin Clitoria ernatea, bunganya berwarna biru keunguan yang cantik dengan bentuk unik mirip dengan bentuk vagina wanita. Meski seringkali dianggap sebagai rumput liar yang kebanyakan dimanfaatkan untuk pakan ternak, namun ternyata Bunga Telang dapat memberikan manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh. Sayangnya tidak semua orang mengetahui apa manfaat dan bagaimana cara memanfaatkan dari Bunga Telang. Bikin Bau, Tapi Ini Khasiat Makan Bawang Merah Mentah
bunga telang |
Kandungan Zat Gizi Pada Bunga Telang
Warna unik yang dimiliki bunga telang menunjukkan adanya banyak zat gizi didalamnya. Adapun kandungan zat gizi dalam bunga Telang, antara lain : asam amino, antioksidan antosianin, fenol, sulfur, flavonoida, asam linoleat, lisin, alkaloid, dan masih banya zat penting lainnya. Cara Mencegah Stroke Dengan Rutin Makan Buah Pepaya
Manfaat bunga Telang untuk kesehatan
Agar Anda tidak kehilangan kesempatan mendapatkan manfaat dari Bunga Telang, sebaiknya kenali beragam manfaat Bunga Telang dan cara mendapatkan manfaatnya berikut ini :
Mengempiskan bisul
Bisul membuat Anda tersiksa? Ternyata masalah bisul bisa diatasi dengan bunga Telang, caranya : tumbuk bunga telang, kemudian balurkan pada kulit yang bisulan. Diamkan hingga kering, dijamin bisul akan mengempis sendiri atau pecah tanpa harus dipencet.
Membersihkan darah
Masalah darah kotor bisa mengganggu kenyamanan Anda, seperti : gatal-gatal. Untuk mengatasinya, Anda bisa meminum secara rutin air rebusan bunga telang atau cukup diremas-remas kemudian masukkan kedalam air putih hingga berubah warna. Minumlah secara teratur.
Mengeluarkan racun (detoksifikasi)
Minum infused water bunga telang setiap pagi akan membantu mengeluarkan semua racun dalam tubuh melalui keringat serta urine serta membantu proses metabolism tubuh sehingga kesehatan Anda akan lebih terjaga.
Mengobati telinga bengkak
Bengkak di belakang telinga pasti membuat kita tersiksa atau bahkan tidak bisa tidur. Masalah ini bisa diatasi dnegan Bunga Telang, yakni : remas-remas bunga telang bersama garam, kemudian balurkan pada belakang telinga sambil dipijat-pijat perlahan.
Meski sering dianggap sebagai rumput liar, namun ternyata bunga telang dapat berikan khasiat yang tak terduga diatas. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.
Tags : cara menanam kembang telang, cara membuat teh bunga telang, bunga telang putih, manfaat bunga telang untuk mata bayi, jual bunga telang, bunga telang buat obat mata, manfaat bunga telang untuk mata minus, jual bunga telang kering
Meski sering dianggap sebagai rumput liar, namun ternyata bunga telang dapat berikan khasiat yang tak terduga diatas. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi kita semua.
Tags : cara menanam kembang telang, cara membuat teh bunga telang, bunga telang putih, manfaat bunga telang untuk mata bayi, jual bunga telang, bunga telang buat obat mata, manfaat bunga telang untuk mata minus, jual bunga telang kering
0 komentar